Notification

×

Iklan

Peresmian Jembatan Kalisemo oleh Camat Loano

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:41 WIB Last Updated 2024-08-28T11:41:55Z
LOANO, (pituruhnews.com) - Pemerintah Desa Kalisemo, Loano mengadakan acara jalan sehat sekaligus peresmian Jembatan Kalisemo yang dipimpin oleh Camat Loano, H. Kusairi, A. P., M. M. Acara peresmian ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Camat Loano, menandakan dimulainya pemanfaatan jembatan yang sangat dinanti oleh warga, pada Minggu, 25/08/2024 kemarin.

Kepala Desa Kalisemo, Sarimo, M. Pd., dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembangunan jembatan ini adalah hasil dari kerja keras dan gotong royong antara warga desa, warga di perantauan, serta Pemerintah Desa (Pemdes) Kalisemo. Jembatan yang memiliki panjang sekitar 50 meter ini menjadi penghubung vital antara Desa Kalisemo dan Desa Mudalrejo.


"Dengan adanya jembatan ini, diharapkan perekonomian warga desa khususnya dapat tumbuh lebih baik, mengingat akses antar desa menjadi lebih mudah dan lancar," ujar Sarimo, kepada tim Pituruh News, Selasa, 27/08/2024.


Malam harinya, sebagai bentuk rasa syukur, Desa Kalisemo akan menggelar selamatan desa dengan menghadirkan pengajian umum dan pagelaran wayang kulit yang diikuti oleh seluruh masyarakat. Acara ini diharapkan menjadi momentum kebersamaan dan wujud rasa syukur atas terselesaikannya proyek penting ini.

Iklan

×
Berita Terbaru Update