Manusia saat ini tidak bisa dipisahkan dari penggunaan maupun pemanfaatan teknologi. Pemanfatan yang digunakan contohnya yaitu gadget sebagai sarana mencari informasi dan berkomunikasi.
Pada Tahun 2021 pengguna internet di Indonesia meningkat 11 persen dari tahun sebelumnya, yaitu dari 175,4 juta menjadi 202,6 juta pengguna. Peningkatan tersebut perlu diimbangi pemahaman beraktivitas di ruang digital yang baik. Hal tersebut dikatakan oleh Dirjen Aptika, Semuel A. Pangerapan dalam webinar Siberkreasi Mahasiswa Indonesia Makin Cakap Digital, Jumat (10/09/2021).
Berikut data penggunaan media sosial di tahun 2021:
Perkembangan atau kemajuan teknolgi yang semakin pesat tersebut tentunya memberi pengaruh di berbagai kehidupan manusia, salah satu contohnya bidang sosial.Berikut ini dampak dari kemajuan teknologi di bidang sosial dikutip dari situs Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud):
Cara berkomunikasi
Dulu
masyarakat Indonesia banyak yang menjalin komunikasi dengan cara surat menyurat
atau mengirim SMS. Namun, adanya kemajuan teknologi telah mengubah kebudayaan
di masyarakat dalam hal menjalin komunikasi.
Kini, masyarakat terbiasa menjalin komunikasi
lewat e-mail ataupun lewat media sosial lainnya. Perubahan kebudayaan ini
membawa dampak positif untuk masyarakat karena bisa menjalin komunikasi tanpa
batas ruang dan waktu.
Tetapi kemajuan teknologi ini juga bisa dipandang negatif ketika membuat masyarakat jarang menjalin komunikasi tatap muka. Sehingga dikhawatirkan bisa menjauhkan kita dari orang-orang di sekitar
Cara berpakain
Cara berpakaian masyarakat saat ini sudah
banyak dipengaruhi oleh kebudayaan lainnya. Saat ini bisa ditemui dengan mudah,
cara berpakaian yang bersifat lebih modern dan bisa menjangkau berbagai
kalangan, khususnya anak muda.
Tentunya cara berpakaian ini harus disesuaikan dengan pakaian di Indonesia. Tidak semuanya bisa langsung diterapkan karena ada yang sesuai dan tidak. Contohnya memakai bikini saat berenang di pantai, hal ini masih dipandang belum sesuai dengan budaya Indonesia.
Gaya hidup
Kemajuan teknologi memudahkan orang untuk
menemukan berbagai informasi di internet. Tanpa disadari gaya hidup individu
atau kelompok mulai berubah. Perubahan ini ada yang bersifat positif dan ada
pula yang negatif.
Contoh perubahan gaya hidup yang positif ialah rajin olahraga, menjaga pola hidup sehat, mengurangi konsumsi daging, dan lain sebagainya. Contoh perubahan gaya hidup yang negatif ialah penggunaan narkoba, pergaulan bebas, dan lain sebagainya.
Gaya berbahasa
Gaya berbahasa juga ikut berubah seiring
majunya teknologi. Bahasa daerah mulai jarang digunakan dan digantikan dengan
Bahasa Indonesia, sebagai bahasa nasional. Karena tidak semua warga Indonesia
mengerti bahasa daerah wilayah lainnya. Penggunaan bahasa asing sebagai gaya
berkomunikasi sehari-hari juga semakin terlihat.
Contohnya menggunakan dan memadukan Bahasa Indonesia dengan Bahasa Inggris. Hal ini tidaklah salah, asalkan kita tetap menjaga kelestarian bahasa daerah dan Bahasa Indonesia.