Notification

×

Iklan


Lestarikan Kesenian Khas Purworejo, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Gelar Festival Ndolalak

Jumat, 16 Agustus 2019 | 12:40 WIB Last Updated 2019-08-16T07:17:17Z
PITURUH, (pituruhnews.com) - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 74, Panitia HUT RI menggelar Festival Lomba Tari Ndolalak Tingkat Kecamatan.

Festival ini digelar selama dua hari, dimulai pada tanggal 14 sampai 15 Agustus 2019, bertempat di Halaman Kecamatan Pituruh.

Kategori yang dilombakan yaitu Sekolah Dasar (SD), SMP, SMA dan Umum. Diikuti 40 SD dan 4 peserta untuk tingkat SMP, SMA dan Umum.
Ketua Panitia HUT RI ke-74
Kusbandono, ketua panitia HUT RI mengatakan, penyelenggara lomba ini merupakan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo, yang bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Tingkat Kecamatan.

"Kami yang ada dilapangan, sebagai panitia penyelenggara festival tari ndolalak tingkat kecamatan, " ucapnya,  Kamis siang, 15/08/2019.

Kegiatan ini dikemas dengan tiga sesi, kurang lebih sebulan yang lalu ada sosialisasi tari ndolalak. Dengan sasaran guru sekolah dasar (SD) bersama anak didik yang setiap sekolah mengirimkan tiga peserta. Kemudian untuk sesi selanjutnya diadakan festival tari dolalak yang digelar pada tanggal 14 dan 15 Agustus 2019.
Penonton dan Dewan Juri
Kusbandono juga menambahkan, kegiatan festival ini bertujuan yaitu memberdayakan kesenian khas kabupaten Purworejo.

"Jangan sampai kesenian Ndolalak khas Purworejo Punah, kegiatan ini sekaligus memberdayakan, nguri-uri budaya dari kabupaten Purworejo yaitu Tari Ndolalak. Kegiatan ini sudah serempak dilaksanakan sekabupaten Purworejo, dimasing-masing kecamatan ada kegiatan semacam ini, " imbuhnya.

Dewan juri dalam penilaian festival ini berasal dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, dengan kategori penilaian wiraga, wirama, wirasa dan penampilan.

Festival ini dimenangkan oleh SD N Blekatuk dengan nilai 1030, juara II SD N I Kaligintung dengan nilai 1013 dan juara III SD N Sikambang nilak akhir 978, untuk kategori tingkat sekolah dasar.
penampilan peserta ndolalak
Sedangkan untuk kategori tingkat SMP, SMA dan Umum dimenangkan oleh SMP N 20 Purworejo dengan nilai 999, juara II SMA N 10 Purworejo dengan nilai 956 dan juara III SMP N 40 Purworejo nilai akhir 940.

Untuk juara harapan I, II dan III diperoleh SD N Megulungkidul nilai 973, SD N Kembangkuning nilai 963 dan SD N Kesawen dengan nilai akhir 957.

"Tari Ndolalak ini, harus selalu kita berdayakan dan lestarikan, supaya tarian satu-satunya khas kabupaten Purworejo ini bisa tetap lestari dan tetap bisa menjadi ikonnya Purworejo, bahkan ikonnya Jawa Tengah, " pungkasnya. (pr-lt)
×
Berita Terbaru Update